Admin Admin
Jumlah posting : 549 Registration date : 08.01.08
| Subyek: Susun Ranperda Pengelolaan Danau Tondano, Pemkab Libatkan Unsrat Fri Nov 07, 2008 6:55 am | |
| Susun Ranperda Pengelolaan Danau Tondano, Pemkab Libatkan Unsrat 07 Nopember 2008 Tondano, KOMENTAR Menyusun Rancangan Pe-raturan Daerah (Ranperda) Pengelolaan Danau Tondano tidak semudah membalik-kan telapak tangan. Menu-rut Bupati Minahasa, Drs Stefanus Vreeke Runtu (SVR), penyusunannya terle-bih dahulu dilakukan ka-jian-kajian ilmiah.
Hal ini menurutnya, agar dalam penerapan perda nan-tinya, tidak berdampak buruk bagi masyarakat dan pelesta-rian Danau Tondano. “Ini kan untuk kepentingan masyara-kat,” ujarnya kepada se-jumlah wartawan. Diungkapkan SVR, dalam melakukan kajian ilmiah ini, pihaknya melibatkan tim hu-kum dari Unsrat Manado. “Tim hukum dari Unsrat Ma-nado yang kita pakai menjadi konsultan dalam melakukan kajian ilmiah. Dan saat ini mereka sementara mela-kukan pengkajian,” akunya. Lebih lanjut, bupati menga-takan, dalam Ranperda Pe-ngelolaan Danau Tondano di antaranya mengatur jarak pe-masangan jaring. “Selain itu juga tidak diperkenankan lagi pemasangan jaring tancap. Nah, ini semua harus dipa-hami terlebih dahulu oleh ma-syarakat baru aturannya dite-rapkan. Karena menjadi tar-get kita, 2009 mendatang di Kabupaten Minahasa sudah ada Perda Pengelolaan Danau Tondano,” pungkasnya.(jok) | |
|