Admin Admin
Jumlah posting : 549 Registration date : 08.01.08
| Subyek: Istana Didemo Ribuan Orang Tue May 20, 2008 10:11 am | |
| Istana Didemo Ribuan Orang Selasa, 20 Mei 2008 | 06:18 WIB JAKARTA, SELASA-Hari libur bukan berarti kegiatan unjuk rasa ikut libur. Buktinya, Istana Negara bakal didatangi demonstran yang menolak rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) sepanjang hari ini (Selasa, 20/5).
Sepanjang hari ini akan ada empat elemen masyarakat yang akan berunjuk rasa. Mereka adalah Front Rakyat Menggugat/Komite Indonesia Bangkit yang dipimpin Ferry J Juliantono. Mereka menuntut pemerintah agar tidak menaikkan harga BBM, menurunkan Harga sembako, dan mengusir antek-antek neoliberal. Kelompok ini menyatakan aksi mereka akan diikuti 2.500 sampai 3.000 orang.
Kemudian aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM juga akan dilakukan oleh Pemuda Demokrat Indonesia yang dipimpin mantan Wakil Sekjen PDI-P Haryanto Taslam. Aksi menolak kenaikan harga BBM juga akan dilakukan DPN Komite Advokasi Penyandang Cacat Indonesia yang dipimpin Jumono.
Sekitar 100 mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah juga akan turun di Istana Negara guna meminta pemerintah membatalkan rencana menaikkan harga BBM.(ROY) | |
|