Admin Admin
Jumlah posting : 549 Registration date : 08.01.08
| Subyek: Rumokoy Janji Bawa Perubahan di Unsrat Fri Jul 11, 2008 9:54 am | |
| Rumokoy Janji Bawa Perubahan di Unsrat Tanggal 14 Juli mendatang, Prof Dr Donald Rumokoy akan dilantik sebagai Rektor Unsrat oleh Mendiknas. Rumokoy pun berjanji membawa perubahan di Kampus Tumou Tou ke arah yang lebih baik dari sekarang. “Yang pasti Unsrat perlu pe-rubahan dan mempercepat pe-ningkatan. Termasuk untuk staf pengajar dan tamatan,” katanya kepada wartawan, Ka-mis (10/07). Apakah perubahan itu ter-masuk perombakan kabinet di jajaran rektorat? “Pokoknya pembenahan keadaan Unsrat. Soal itu (penggantian pejabat, red) nanti dulu,” ujarnya sam-bil tersenyum. Sedangkan dita-nya soal tingginya biaya masuk ke Unsrat yang saat ini dike-luhkan masyarakat, Rumokoy mengatakan akan disikapi se-cara bijaksana. Pasalnya, di satu sisi lembaga pendidikan memerlukan dana untuk penyelenggaraan pendi-dikan. “Tapi di sisi lain, kita ju-ga harus perhatikan keluhan ma-syarakat. Jadi, harus balance,” tukasnya seraya menambah-kan bahwa kemajuan sebuah universitas juga turut ditun-jang dana yang diterima. Sementara itu, Kamis kema-rin, Unsrat secara resmi mem-berikan pernyataan mengenai pelantikan rektor yang baru. “Ini merupakan penyampaian resmi ke publik, bahwa kami sudah mendapat kepastian mengenai pelantikan rektor definitif,” tukas Plt Rektor Prof Dr LW Sondakh MEc dalam rapat koordinasi yang dihadiri oleh seluruh jajaran Unsrat. Sedangkan dalam rapat koordinasi terakhir yang di-pimpinnya, secara khusus Prof Sondakh menyampaikan te-rima kasih atas dukungan dan kerjasama seluruh jajaran Unsrat hingga akhir masa jabatannya. “Saya sangat bersyukur karena sudah bisa menyelesaikan jabatan ini dengan aman dan selalu di-lindungi Tuhan,” katanya. Lebih lanjut Sondakh menya-takan bahwa proses politik selama pemilihan rektor sudah berakhir. Untuk itu, semua pi-hak diharapkan mendukung rektor baru. “Termasuk juga para calon rektor yang lain, kehadiran mereka juga akan menjadi dukungan bagi rektor yang baru,” imbuhnya. Rapat terakhir kemarin, Dekan Fakultas Teknik, Prof Ir Ellen Kumaat yang juga salah satu calon rektor, turut hadir. Bahkan di akhir pertemuan, Kumaat terlihat menyalami Rumokoy dan turut berfoto ber-sama dengan seluruh dekan dan pembantu rektor yang hadir dalam rapat tersebut. Semen-tara calon rektor lainnya, yaitu Dekan Fakultas Kedokteran Prof dr Sarah Warouw, tidak terlihat dalam rapat terakhir tersebut. Seperti diketahui, pelantikan Rumokoy akan dilaksanakan di Ruang Sidang Graha Utama Depdiknas pukul 15.00 WITA, Senin (14/07) mendatang dan akan dihadiri oleh para dekan dan pembantu rektor serta pejabat di lingkungan Unsrat. Bersamaan dengan itu juga akan dilantik Direktur Politeknik Negeri Manado yang baru.(vic) | |
|